Pupuk asam amino adalah pupuk yang bukan hanya sebagai pupuk tambahan, tetapi dapat menggantikan posisi pupuk NPK secara sempurna.
Ada beberapa manfaat pupuk asam amino untuk tanaman, yakni sebagai berikut.
- Memberikan unsur hara yang lengkap (baik unsur hara makro dan unsur hara mikro) bagi tanaman, terlebih unsur hara NPK lengkap.
- Mempercepat proses pertumbuhan tanaman.
- Sebagai sumber mineral, asam amino, asam nukleat, senyawa aktif fisiologis dan polysakarida pada tanaman.
- Meningkatkan kualitas rasa tanaman, baik pada sayur-sayuran maupun pada tanaman buah-buahan.
- Mempercepat proses pembungaan dan pembuahan tanaman, (pertanian, perkebunan dan kehutanan atau pertanian dalam arti luas).
- Meningkatkan berat atau bobot biji dan buah tanaman.
- Mempercepat proses pematangan biji dan buah tanaman agar waktu panennya lebih cepat.